CERITA RAKYAT ‘BEE LODO’ DALAM MASYARAKAT SABU: KAJIAN ETNOGRAFI

  • Alex Djawa(1*)
  • Markus Sampe(2)
  • (*) Corresponding Author

Abstract

Cerita rakyat Bee Lodo adalah sebuah cerita rakyat yang berasal dari Seba pulau Sabu. Cerita ini dituturkan dan
diwariskan secara lisan dan turun-temurun. Cerita ini menggambarkan kehidupan Bee Lodo dan saudara-saudaranya
yang diwarnai oleh kebencian, marah, iri hati, dan permusuhan. Akibatnya, Bee Lodo diusir dari langit ke bumi. Di
bumi, ia menjadi seekor babi dan dalam perjalanan hidupnya ternyata ia berubah menjadi seorang gadis yang sangat
cantik. Kecantikannya membuat Jawi dan bapaknya jatuh cinta. Terjadilah persaingan di antara keduanya. Ternyata
dengan cara yang licik, bapaknya membunuh Jawi dengan cara menolaknya di lubang ubi yang digalinya, dan
bapaknya berhasil memperistri Bee Lodo.

Downloads

Download data is not yet available.

PlumX Metrics

Published
2022-10-24
Section
Articles