PEMETAAN MUKA AIR TANAH DAN KUALITAS AIR TANAH DI KELURAHAN WERI DAN SEKITARNYA KECAMATAN LARANTUKA KABUPATEN FLORES TIMUR PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR
MAPPING OF GROUNDWATER LEVEL AND GROUNDWATER QUALITY IN WERI SUB- DISTRICT AND SURROUNDING SUB-DISTRICT, LARANTUKA DISTRICT, EAST FLORES DISTRICT, NUSA TENGGARA TIMUR PROVINCE
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui muka air tanah, arah aliran air tanah, dan kualitas air tanah di daerah Weri dan sekitarnya. Dalam penyelidikan awal daerah penelitian, mengamati titik sebaran sumur sebagai acuan dalam pembutan peta persebaran sumur. Elevasi muka air tanah dihitung berdasarkan niali elevasi muka tanah (z) dikurangi dengan kedalaman muka air tanah. Arah aliran air tanah dapat ditentukan melalui kontur elevasi muka air tanah dari elevasi tinggi menuju rendah. Untuk menetukan kualitas air tanah dilakukan pengambilan sampel air, diukur menggunakan alat ukur langsung dilapangan. Hasil penelitian elevasi muka air tanah pada 63 titik sumur di daerah penelitian, pada Bulan Agustus yaitu dari 2,5 m – 8 m dan pada Bulan Desember elevasi muka air tanah dari 3,5 m - 8,93 m. Mengalami kenaikan Pada Bulan Desember yang disebabkan curah hujan, arah aliran yang sama mengalir menuju ke arah timur. Sedangkan kualitas air tanah dengan PH 6,5-7,6 (baik), TDS dengan rentang 90 ppm – 985 ppm, nilai TDS yang tinggi dan tidak layak untuk dikonsumsi dapat dipengaruhi oleh paparan timbal dan logam berat Dhl dengan rentang 126 mmohs/cm – 1379 mmhos/cm, nilai DHL yang tinggi dan tidak dapat dikonsumsi dapat dipengaruhi oleh konsentrasi ion atau garam yang tinggi yang terlarut dalam air.