Workshop Penyusunan Perangkat Pembelajaran Kurikulum Merdeka pada SDN Oetete 1 Kota Kupang

  • Hiwa Wonda(1*)
    Universitas Nusa Cendana
  • Gaspar Melo(2)
    Universitas Nusa Cendana
  • Andriyani A.D. Lehan(3)
    Universitas Nusa Cendana
  • Sofia G Un Lala(4)
    Universitas Nusa Cendana
  • Netty E. A. Nawa(5)
    Universitas Nusa Cendana
  • Martha K Kota(6)
    Universitas Nusa Cendana
  • Rini Marselina Abraham(7)
    Universitas Nusa Cendana
  • Prisila Mamulak(8)
    Universitas Nusa Cendana
  • (*) Corresponding Author
Keywords: Perangkat Pembelajaran, Kurikulum Merdeka

Abstract

SDN Oetete 1 ialah salah satu sekolah yang ada di Kota Kupang yang saat ini telah menerapkan Kurukulum Merdeka di kelas I dan IV. Penerapan Kurikulum Merdeka dirasakan cukup sulit oleh guru karena guru tidak diberikan bekal pengetahuan berupa pelatihan atau seminar terkait Kurikulum <erdeka. Akibatnya guru memiliki pengetahuan yang minim mengenai Kurikulum Merdeka dan kurang pemahaman dalam pembuatan modul ajar. Melalui Pengabdian kepada Masyarakat  yakni menyelenggarakan “Workshop Penyusunan Perangkat Pembelajaran Kurikulum Merdeka pada SDN Oetete 1 Kota Kupang” diharapkan guru-guru dapat memiliki pengetahuan mengenai Kurikulum Merdeka dan dapat menghasilkan perangkat pembelajaran dengan komponen yang lengkap dan tepat sesuai kebutuhan dan karakteristik peserta didik. Metode yang dilakukan adalah identifikasi komponen modul ajar, pendampingan dan evaluasi. Hasil yang diperoleh adalah peningkatan 19% kemampuan guru menguasai P5, 100% guru memahami prinsip pembelajaran dan penilaian kurikulum Merdeka, 133% guru memahami bagaimana perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran pada kurikulum merdeka dengan baik, 40% guru memahami pengelolaan asessmen Kurikulum Merdeka dengan baik, 17% guru memahami pelaporan kemajuan belajar dengan baik dan 250% guru mampu menyusun perangkat pembelajaran Kurikulum Merdeka dengan baik.

Downloads

Download data is not yet available.

PlumX Metrics

Published
2023-12-07