EVALUASI KINERJA UNIT PEREMUK BATUAN (CRUSHING PLANT) DI CV. X DI KABUPATEN KUPANG PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR

PERFORMANCE EVALUATION OF CRUSHING PLANT IN CV. X IN KUPANG DISTRICT, EAST NUSA TENGGARA PROVINCE

  • Maria Elvera Bhau Wale(1*)
    Program Studi Teknik Pertambangan Fakultas Sain dan Teknik Universitas Nusa Cendana
  • Yusuf Rumbino(2)
    Program Studi Teknik Pertambangan Fakultas Sain dan Teknik Universitas Nusa Cendana
  • (*) Corresponding Author
Keywords: crushing_plant, jaw_crusher, cone_crusher, screen, belt_conveyor

Abstract

Evaluasi kinerja di unit crushing plant dilakukan untuk mengetahui kapasitas alat, nilai efisiensi kerja serta nilai ketersediaan alat. Metode penelitian yang digunakan adalah dengan menggabungkan studi literatur dan data pengamatan di lapangan, data dari lapangan diolah menggunakan persamaan produktifitas alat. Perhitungan pada setiap rangkaian unit peremuk berdasarkan spesifikasi dan umpan yang masuk pada alat peremuk diperoleh hasil perhitungan kapasitas nyata pada alat jaw crusher I sebesar 52 ton/jam, jaw crusher II sebesar 24 ton/jam, cone crusher 48 ton/jam. Sedangkan kapasitas pada belt conveyor BC01 5,6952 m3/jam, BC02 7,8105 m3/jam, BC03 8,8675 m3/jam, BC04 8,8675 m3/jam, BC05 8,3614 m3/jam, BC06 11,3420 m3/jam, BC07 9,8941 m3/jam, BC08 32,610 m3/jam, BC09 34,310 m3/jam, BC10 35,287 dan perhitungan kapasitas screen deck I 336,49 ton/jam dengan efisensi 70,3%, deck II 219,42 ton/jam dengan efisensi 95%, deck III 166,61 ton/jam dengan efisiensi 26,1%, deck IV 164,96 ton/jam dengan efisiensi 5%. Nilai efisensi dan efektifitas kerja dengan waktu kerja efektif  selama 25 hari sebesar 110 jam diperoleh nilai efisiensi kerja 70,9% dan nilai efektifitas 97 %. (3) Nilai ketersediaan alat peremuk hopper (MA;97,3%, PA;97,7%, UA; 86,5%, EU; 84,5%), jaw crusher (MA;96,8%, PA;97,2%, UA; 86,5%, EU; 84,1%), cone (MA;94,7%, PA;95,4%, UA; 86,5%, EU; 82,6%), Belt (MA;98,2%, PA;99,1%, UA; 86,5%, EU; 85,1%). Berdasarkan hasil perhitungan dan evaluasi pada unit peremuk CV. X diperoleh hasil produksi dari semua produk selama 25 hari dengan rata-rata waktu kerja 6,2 jam/hari adalah 2.257,208 ton/bulan dengan total pengumpanan 2.324,92 ton/bulan dan tidak memenuhi target produksi perbulan sebesar 2500 ton/bulan. Setelah dilakukan simulasi upaya peningkatan hasil produksi dengan menekan atau mengurangi waktu hambatan kerja selama 25 hari dengan rata-rata jam kerja 7 jam/hari terjadi peningkatan atau tercapainya hasil produksi sebesar 2.508,132 ton/bulan dengan total pengumpanan sebesar 2.912,75 ton bulan.

 

 

Downloads

Download data is not yet available.

PlumX Metrics

Published
2020-11-30
How to Cite
Wale, M., & Rumbino, Y. (2020). EVALUASI KINERJA UNIT PEREMUK BATUAN (CRUSHING PLANT) DI CV. X DI KABUPATEN KUPANG PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR. Jurnal Teknologi, 14(2), 1-7. Retrieved from https://ejurnal.undana.ac.id/index.php/jurnal_teknologi/article/view/3240
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.