Simulasi Aliran Fluida pada Blade Rotor Turbin Angin Savonius dengan Computation Fluid Dynamics (CFD)
Abstract
Abstrak
Pola aliran sangat penting dalam menganalisa fenomena aliran yang digambarkan dalam simulasi numerik yang terjadi rotor sebuah turbin. Turbin angin Savonius merupakan turbin angin poros vetikal dan masih terus diupayakan sehingga dapat meningkat efisiensinya. Makalah ini bertujuan menganalisa pola aliran secara numerik disekitar rotor blade turbin angin Savonius dengan computational fluid dynamics (CFD) menggunakan Ansys_Fluent 14.5. Dengan mengetahui pola aliran secara numerik diharapkan dapat diprediksi penyebab hambatan kinerja turbin. Hasil analisa numerik yang ditunjukkan dengan contour kecepatan dan tekanan statis terlihat adanya vortex dan aliran resirkulasi pada ujung yang menyebabkan hambatan pada blade dan mengurangi efiseinsi rotor. Disamping itu terlihat juga aliran geser (dragging flow) pada sisi cembung blade maju (advancing blade) serta tekanan yang besar pada sisi cembung blade kembali (returning blade).
Downloads
References
Zhou T., Rempfer D. 2013. Numerical study of detailed flow field and performance of Savonius wind turbines, Renewable Energy. 51 : 373 – 381.
Nakajima M, Iio S, Ikeda T, 2008. Performance of Savonius Rotor for Environmentally Friendly Hydraulic Turbine, Journal of Fluid Science and Technology. Vol. 3, No. 3 : 420-429.
Versteeg H.K. & Malalasekera W. 1995. An Introduction to computational fluid dynamics, the finite volume method, John Wiley & Sons Inc, New York
Akwa J.V., Vielmo H.A., Petry A.P. 2012. A review on the performance of Savonius wind turbines, Renewable and Sustainable Energy Reviews. 16 : 3054– 3064
Sanusi, A., Soeparman, S., Wahyudi, S., Yuliati, L., Performance Analysis of a Combined Blade Savonius Wind Turbines. International Journal of Fluid Machinery and Systems 10, pp. 54–62. 2017
Gupta R., Deka,S.S., Gautam, R., Das, R., 2011, “CFD analysis of a two-bucket Savonius rotor for various overlap conditions,” Proceedings of the ASME 2011 5th International Conference on Energy Sustainability, Copyright © 2011 by ASME
Roy S., Saha U.K. 2013. Computational study to assess the influence of overlap ratio on static torque characteristics of a vertical axis wind turbine, Procedia Engineering. 51 : 694-702.