Jurnal Floresiensis diterbitkan dua kali setahun, yakni bulan Juni dan Desember oleh Program Studi Pendidikan Sejarah, FKIP Undana, Kupang. Tujuan: (1) menyebarluaskan ilmu pengetahuan tentang peristiwa yang benar-benar terjadi pada masa lampau dan masa kini dalam bidang Pendidikan dan sejarah. Pun dalam kajian antropologi, kebudayaan, sosiologi, politik, dan pemerintahan; dan atau pendidikan sejarah pada umumnya; (2) meningkatkan saling tukar pengetahuan antar institusi; (3) memotivasi para dosen dan praktisi untuk menulis artikel ilmiah berdasarkan hasil penelitian ilmiah dan kajian pustaka.
Pengelola sangat mengapresiasi kontribusi berupa artikel dari para akademisi, dosen, dan peneliti di bidang pendidikan sejarah, kebudayaan, sosiologi untuk diterbitkan dan disebarluaskan melalui mekanisme seleksi teks, review, dan editing. Semua artikel yang diterbitkan adalah pandangan dan ide individu dari penulis yang tidak mewakili jurnal ini atau lembaga afiliasi penulis.