Kajian keberadaan Ikan Sidat Anguilla marmorata di Desa Mata Air, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang Pada Bulan Oktober-Desember

  • Yosua Randy Bili(1*)
    Fakultas Peternakan Kelautan dan Perikanan, Universitas Nusa Cendana, Kupang
  • Ade Yulita Hesti Lukas(2)
    Fakultas Peternakan Kelautan dan Perikanan, Universitas Nusa Cendana, Kupang
  • Yuliana Salosso(3)
    Fakultas Peternakan Kelautan dan Perikanan, Universitas Nusa Cendana, Kupang
  • (*) Corresponding Author

Abstract

Sungai Tarus Desa Mata Air terletak di Kecamatan Kupang Tengah Kabupaten Kupang. Sungai ini memiliki topografi yang mendukung dan berpotensi untuk pengembangan budidaya ikan sidat, untuk itu perlu adanya kajian keberadaan ikan sidat Anguilla marmorata di sungai Tarus pada bulan Oktober sampai Desember, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ukuran panjang, berat, diameter tubuh ikan sidat Anguilla marmorata yang sering ditemukan pada bulan Oktober sampai Desember di sungai Tarus Desa Mata Air. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Oktober-Desember 2021 dan data dianalisis secara deskriptif yang disajikan dalam bentuk tabel dan gambar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis ikan sidat Anguilla marmorata yang tertangkap pada bulan Oktober sampai Desember yaitu sebanyak 24 ekor dan memiliki panjang total 37-43 cm, panjang dorsal 20-30 cm, panjang anal 18-25 cm, diameter kepala 5-7 cm, diameter badan 7-9 cm dan berat total 170-181 gr. Berdasarkan ukuran panjang dan berat serta ukuran statistik yang terlihat, maka stadia ikan sidat yang sering tertangkap yaitu yellow eel dan elver.

 

Kata kunci: Kajian, Ikan Sidat, Anguilla marmorata, Sungai Tarus

Downloads

Download data is not yet available.

PlumX Metrics

Published
2022-10-11
How to Cite
Bili, Y., Lukas, A., & Salosso, Y. (2022). Kajian keberadaan Ikan Sidat Anguilla marmorata di Desa Mata Air, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang Pada Bulan Oktober-Desember. Jurnal Aquatik, 5(2), 57-66. https://doi.org/10.35508/aquatik.v5i2.8455
Section
Articles