KEPEMILIKAN MEDIA TEKNOLOGI KOMUNIKASI MASYARAKAT KOTA KUPANG (Studi Pada Masyarakat Kelurahan Oebobo Kecamatan Oebobo)

  • Mas’Amah Mas’Amah
Keywords: Kepemilikan Media, Teknologi, Komunikasi

Abstract

Media teknologi komunikasi yang semakin berkembang pesat diikuti oleh sifat konsumerisme masyarakat Kelurahan Oebobo Kecamatan Oebobo Kota Kupang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui media teknologi komunikasi apa saja yang dimiliki oleh masyarakat Kota Kupang, mengetahui media apa saja yang paling sering digunakan dan alasan menggunakan media teknologi komunikasi tersebut.
Metode penelitian ini adalah studi kasus. Sedangkan informannya adalah lima belas ibu rumah tangga yang ada di Kelurahan Oebobo yang ditentukan secara purposive sampling. Data dikumpulkan dengan teknik wawancara, pengamatan dan dokumentasi. Sedangkan analisis data menggunakan model interaktif Miles dan Huberman.
Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa masyarakat Kelurahan Oebobo memiliki media teknologi komunikasi yang beragam dan semuanya adalah media elektronik, tidak ada yang media cetak. Media yang paling sering digunakan adalah media televisi dan telephon genggam. Alasan menggunakan media televisi karena semua hiburan dan informasi sudah ada di televisi, sedangkan telephon gemggam digunakan untuk berkomunikasi.

Kata Kunci: Kepemilikan, Media, Teknologi, Komunikasi

Published
2018-01-08
How to Cite
Mas’Amah, M. (2018). KEPEMILIKAN MEDIA TEKNOLOGI KOMUNIKASI MASYARAKAT KOTA KUPANG (Studi Pada Masyarakat Kelurahan Oebobo Kecamatan Oebobo). Jurnal Communio : Jurnal Jurusan Ilmu Komunikasi, 7(1), 1100. https://doi.org/10.35508/jikom.v7i1.2014
Section
Articles