Analisis Kemampuan Penalaran Matematis Peserta Didik Kelas VIII SMP Negeri 20 Kota Kupang Pada Materi Statistika Ditinjau Dari Kemandirian Belajar

  • Yusron Ahsani Paokuma(1*)
    Universitas Nusa Cendana
  • Damianus D. Samo(2)
    Universitas Nusa Cendana
  • Patrisius A. Udil(3)
    Universitas Nusa Cendana
  • (*) Corresponding Author
Keywords: Kemampuan Penalaran Matematis, Statistika, Kemandirian Belajar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan tingkat kemampuan penalaran matematis pada materi statistika ditinjau dari kemandirian belajar peserta didik kelas VIII SMP Negeri 20 Kota Kupang. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan jenis deskirptif. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII C SMP Negeri 20 Kota Kupang yang berjumlah 22 orang. Instrumen dalam penelitian ini terdiri dari angket, tes soal dan pedoman wawancara. Hasil penelitian menunjukan (a) Peserta didik dengan kategori kemandirian belajar tinggi memenuhi ke lima indikator dari kemampuan penalaran matematis. (b) Peserta didik dengan kategori kemandirian belajar sedang, hanya mampu mengerjakan dua soal dari ke empat soal yang diberikan dan dari dua soal yang dikerjakan peserta didik tidak mampu memenuhi ke lima indikator dari kemampuan penalaran matematis. (c) Peserta didik dengan kategori kemandirian belajar rendah, hanya mampu mengerjakan satu soal dari ke empat soal yang diberikan dan dari satu soal yang dikerjakan peserta didik hanya mampu memenuhi indikator pertama yaitu memberikan pernyataan matematika. Kemampuan penalaran matematis peserta didik ditinjau dari kemandirian belajar diperoleh hasil; a) peserta didik yang memiliki tingkat kemandirian belajar tinggi memiliki kemampuan penalaran matematis kategori tinggi, b) peserta didik yang memiliki tingkat kemandirian belajar sedang dan rendah memiliki tingkat kemampuan penalaran matematis kategori rendah

Downloads

Download data is not yet available.

References

Ardhiyanti, E., Sutriyono, S., & Pratama, F. W. (2019). Deskripsi kemampuan penalaran siswa dalam pemecahan masalah matematika pada materi aritmatika sosial. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika, 3(1), 90-103.
Fajriyah, L., Nugraha, Y., Akbar, P., & Bernard, M. (2019). Pengaruh kemandirian belajar siswa SMP terhadap kemampuan penalaran matematis. Journal on Education, 1(2), 288-296.
Gustiadi, A., Agustyaningrum, N., & Hanggara, Y. (2021). Analisis Kemampuan Penalaran Matematis Siswa dalam Menyelesaikan Soal Materi Dimensi Tiga. Jurnal Absis: Jurnal Pendidikan Matematika Dan Matematika, 4(1), 337-348.
Isnaeni, S., Fajriyah, L., Risky, E. S., Purwasih, R., & Hidayat, W. (2018). Analisis kemampuan penalaran matematis dan kemandirian belajar siswa SMP pada materi persamaan garis lurus. Journal of Medives: Journal of Mathematics Education IKIP Veteran Semarang, 2(1), 107-116.
Khairunnisa, I., Kartono, K., & Suyitno, A. (2020, February). Analisis Kemampuan Penalaran Matematika Ditinjau dari Kemandirian Belajar pada Model Problem Based Learning dengan Mode Oral Feedback. In PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika (Vol. 3, pp. 353-357).
Kondo, S. A. S., Side, S., & Minggi, I. (2018). Analisis Kemampuan Penalaran Matematis dalam Pemecahan Masalah Aljabar Ditinjau dari Perbedaan Gender pada SMP Negeri 8 Makassar (Doctoral dissertation, Universitas Negeri Makassar).
Kusumawardani, D. R., Wardono, W., & Kartono, K. (2018, February). Pentingnya penalaran matematika dalam meningkatkan kemampuan literasi matematika. In Prisma, prosiding seminar nasional matematika (Vol. 1, pp. 588-595).
Lestari, D. dkk. (2021). Analisis Kemampuan Penalaran Matematis Pada Materi Statistika Ditinjau Dari Kemandirian Belajar Peserta Didik Kelas VIII SMP Islam Almaarif 01 Singosari. JP3, 16(19).
Nurjanah, S., Kadarisma, G., & Setiawan, W. 2019. Analisis kemampuan penalaran matematika dalam materi sistem persamaan linear dua variabel pada siswa SMP kelas VIII ditinjau dari perbedaan gender. Journal on Education, 1(2), 372-381
Putri, D. K., Sulianto, J., & Azizah, M. (2019). Kemampuan penalaran matematis ditinjau dari kemampuan pemecahan masalah. International Journal of Elementary Education, 3(3), 351-357.
Qolbu, N. (2021). Pengaruh Kemandirian Belajar Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas VI
SDIT Nurul Hikmah Tanjung Jabung Timur. Universitas Sulthan Thaha Syaifuddin Jambi
Setiawan, A. (2016). Hubungan kausal penalaran matematis terhadap prestasi belajar matematika pada materi bangun ruang sisi datar ditinjau dari motivasi belajar matematika siswa. Al-Jabar: Jurnal Pendidikan Matematika, 7(1), 91-100.

PlumX Metrics

Published
2023-12-08