PENINGKATAN PENELITIAN TINDAKAN KELAS GURU-GURU SD SARASWATI DENGAN ANALISIS BERBASIS STATISTIK DESKRIPTI
IMPROVEMENT OF CLASS ACTION RESEARCH SARASWATI SD TEACHERS WITH DESCRIPTION STATISTICS BASED ANALYSIS
Abstract
Untuk membantu dan memotivasi para guru yang terhimpun dalam PGSD dan UMUM SD Saraswati Kota Kupang terutama mengatasi masalah penelitian untuk bisa membuat satu karya ilmiah yang sekaligus dapat meningkatkan kualitas belajar mengajar di SD dimaksud, maka diciptakan Analisis Data PTK melalui program insert fuction berbasis Statistik Deskriptip. Program analisis data PTK ini dengan menggunakan Komputer melalui input data hasil penelitian, mengolahnya sesuai peruntukannya apakah mencari reratanya, meannya, modusnya dan grafiknya. Data yang telah dimasukkan akan dapat langsung terlihat hasilnya setelah di eksekusi dengan program analisis data PTK, bisa berupa angka-angka yang nantinya oleh peneliti dapat dinarasikan, yang dapat ditarik gambaran dari kegiatan PTK. Adapun konkret mengatasi permasalahan mitra PGSD dan UMUM SD Program Kemitraan Masyarakat ini dilakukan dalam bentuk bantuan: pendidikan, pelayanan, pelatihan dan evaluasi penggunaan alat Komputer kepada PGSD dan UMUM SD Saraswati di Kota Kupang NTT mitra dengan mengadakan kegiatan: (1). Pelatihan pemrograman, dengan berbagai model analisis data penelitian yang ada, apakah rerata, mean, modus, prosentase, grafik melalui proses kerja Komputer dengan program berbasis Statistik Deskriptip, sehingga mendapatkan akurasi analisis data penelitian dengan lebih kompleks dari persaratan statistik yang ada. (2). Memberikan pelayanan dan contoh cara-cara pengoperasian Komputer dengan programmernya untuk analisis data PTK memerlukan refleksi berulang, yang baik dan benar serta cara pemelihara komputer dengan suku cadang programmer dan alat penunjang komputernya.