PENGARUH PERALIHAN BIAYA DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN INDOSAT DI SUKABUMI

Main Article Content

Ananda Mutiara
Umban Adi Jaya

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Peralihan Biaya dan Kualitas Produk Terhadap Loyalitas Pelanggan (Studi Kasus Pada pelanggan Indosat Di Sukabumi) Metode penelitian yang digunakan adalah metode survei dengan menggunakan kuesioner yang disebarkan kepada 100 sampel. Sedangkan teknik pengujian kualitas instrumen meliputi uji validitas dan uji reliabilitas. Teknik uji asumsi klasik menggunakan uji normalitas, uji multikolinearitas, dan uji heteroskedastisitas. Sedangkan untuk pengujian hipotesis menggunakan analisis regresi linier berganda, uji t (parsial), dan uji f (simultan). Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel peralihan biaya (x1) terdapat pengaruh yang signifikan terhadap loyalitas pelanggan (y) yang dibuktikan dengan koefesien korelasi variabel peralihan biaya (x1) dengan nilai uji rhitung sebesar 0,801 > rtabel 0,641, adapun variabel kualitas produk (x2) memilik rhitung sebesar 0,801 yang nilainya lebih besar dari rtabel 0,641. Hal ini membuktikan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara kualitas produk (x2) terhadap loyalitas pelanggan (y). berdasarkan uji f menunjukan bahwa nilai probabilitas < 0,05, maka dapat dikatakan terdapat pengaruh yang signifikan secara bersama-sama antara variabel bebas terhadap variabel terikat. Artinya terdapat pengaruh positif antara peralihan biaya (x1) dan kualitas produk (x2) terhadap loyalitas pelanggan (y). Kesimpulan penelitian berdasarkan perhitungan di atas maka terdapat pengaruh yang signifikan antara peralihan biaya dan kualitas produk terhadap loyalitas pelanggan. Berdasarkan hasil analisis dapat disimpulkan bahwa secara bersama-sama peralihan biaya dan kualitas produk mempunyai pengaruh positif yang signifikan         terhadap loyalitas pelanggan di Sukabumi.


Kata Kunci: Peralihan Biaya, Kualitas Produk dan Loyalitas Pelanggan


 

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Mutiara, A., & Jaya, U. (2022). PENGARUH PERALIHAN BIAYA DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN INDOSAT DI SUKABUMI. GLORY Jurnal Ekonomi Dan Ilmu Sosial, 3(4), 291 - 301. https://doi.org/10.35508/glory.v3i4.9585
Section
Articles

References

Arikunto, Suharsimi. (2013). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta. Hlm. 27.
Arikunto, Suharsimi. Op. Cit
Assauri, Sofjan. 2014. Manajemen Pemasaran. Jakarta: PT Rajagrafindo Persada.
Darwin S, & Yohanes. (2014). Analisis Pengaruh Kualitas Layanan Terhadap Loyalitas Pelanggan Dengan Kepuasan dan Kepercayaan Sebagai Variabel Intervening Pada Asuransi Jiwa Manulife Indonesia, Jurnal Pemasaran Petra 12.
Fandy Tjiptono dan Gregorius Chandra (2016). Service, Quality & satisfaction. Yogyakarta.
Fanggidae, Ronald P C., Nyoko, Antonio E L., dan Selan, Sarah Tresia Hendriani. (2020). Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Loyalitas Merek Dan Strategi Mempertahankan Pelanggan Kentucky Fried Chiken(Kfc) Di Flobamora Mall Kupang, Prosiding, Seminar Akuntansi, Manajemen dan Ekonomi 2, ISSN: 2721-3676, P. 214
Fullerton, Gordon dan Taylor, S. (2012).The Role of Commitment in Service Relationship.
Ontario: School of Business Acadia University Published.
Ghozali, Imam. Op. Cit Hlm. 95.
Griffin, Jill, 2005, Customer Loyalty, Edisi Revisi Jakarta : Erlangga.
Gunawan, C. (2020). Mahir Menguasai SPSS (Panduan Praktis Mengelola Data Penelitian).
Yogyakarta: Deepublish.
Handoko, Hani. 2000. Manajemen Personalia dan Sumberdaya Manusia. Yogyakarta: BPFE. https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2020/11/11/mayoritas-pengguna-ponsel-gunakan-
telkomsel-saat-berinternet. https://indosatooredoo.com/portal/id/corpourcompany.
https://kominfo.go.id/index.php/content/detail/6199/menkominfo:+penerbitan+sim+prabayar+m ulai+15+desember/0/berita_satker
https://selular.id/2020/07/membandingkan-empat-provider-digital-pilihan-anak-muda/. https://tekno.kompas.com/read/2010/04/01/18352875/menelusuri.perkembangan.ponsel.di.indon
esia
https://www.bps.go.id/publication/2020/12/02/be999725b7aeee62d84c6660/statistik- telekomunikasi-indonesia-2019
https://www.indotelko.com/read/1604981009/apjii-internet.