PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN PARTISIPATIF DAN LINGKUNGAN KERJA NON FISIK TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA KB BUKOPIN CABANG KUPANG

Main Article Content

Jessica Angelita Zina
Ni Putu Nursiani
Debryana Y Salean
Tarsisius Timuneno

Abstract

Peneliti melakukan penelitian di KB Bukopin Cabang Kupang dengan tujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh variabel Gaya Kepemimpinan Partisipatif dan Lingkungan Kerja Non Fisik terhadap Kinerja Karyawan pada KB Bukopin Cabang Kupang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner. Sampel pada penelitian ini sejumlah 38 orang karyawan. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda menggunakan SPSS 22. Hasil analisis deskriptif menunjukan bahwa rata-rata capaian skor pada variabel Gaya Kepemimpinan Partisipatif, Lingkungan Kerja Non Fisik, dan Kinerja Karyawan berada pada kategori penilaian tinggi. Peneliti juga melihat seberapa besar pengaruh Gaya Kepemimpinan Partisipatif dan Lingkungan Kerja Non Fisik terhadap Kinerja Karyawan pada pengujian hipotesis. Berdasarkan hasil uji regresi linear berganda didapatkan nilai adjust R Square sebesar 38,7%, hal ini berarti 38,7% variabel Gaya Kepemimpinan Partisipatif dan Lingkungan Kerja Non Fisik berpengaruh terhadap Kinerja Karyawan. Sedangkan selisihnya 61,3% dipengaruhi oleh variabel lain. Artinya bahwa pengaruh Gaya Kepemimpinan Partisipatif dan Lingkungan Kerja Non Fisik mempunyai pengaruh yang relatif lemah terhadap Kinerja Karyawan KB Bukopin Cabang Kupang. Hasil uji parsial menyimpulkan bahwa Gaya Kepemimpinan Partisipatif tidak berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan, sedangkan Lingkungan Kerja Non Fisik berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan. Sementara itu, hasil uji simultan menunjukan bahwa variabel Gaya Kepemimpinan Partisipatif dan Lingkungan Kerja Non Fisik secara bersama-sama berpengaruh terhadap Kinerja Karyawan pada KB Bukopin Cabang Kupang.


Kata Kunci : Kepemimpinan Partisipatif, Lingkungan Kerja Non-Fisik, Kinerja Karyawan

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Zina, J., Nursiani, N. P., Salean, D., & Timuneno, T. (2024). PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN PARTISIPATIF DAN LINGKUNGAN KERJA NON FISIK TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA KB BUKOPIN CABANG KUPANG. GLORY Jurnal Ekonomi Dan Ilmu Sosial, 5(3), 649-656. https://doi.org/10.35508/glory.v5i3.13534
Section
Articles

References

Badeni. (2013). Kepemimpinan dan Perilaku Organisasi. Bandung: Alfabeta
Hasibuan, Malayu (2017). Manajemen Sumber Daya Manusia Edisi Revisi. Jakarta: Bumi Aksara
Mathis, dan Jackson. (2002). Manajemen Sumber Daya Manusia, Edisi pertama, Cetakan Pertama. Yogyakarta:Salemba Empat.
Rokib, M. N., & Santoso, D. (2019). Pengaruh Gaya Kepemimpinan Partisipatif dan Komunikasi Organisasi terhadap Kinerja Karyawan melalui Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening. Jurnal Riset Ekonomi dan Bisnis
Schultz, D., Schultz, S E. (2006). Psychology & Work Today Ninth Edition. New Jersey : Pearson Education. Inc
Siswanto. (2010). Manajemen Tenaga Kerja Rancangan dalam.Pendayagunaan dan Pengembangan Unsur Tenaga Kerja. Bandung : Sinar Baru